Malam Minggu, Ini yang Dilakukan Tim Sapu Lubang Dinas PU Makassar

SAPULUBANGDPUMKS2X+V, – Kembali beraksi lagi, walaupun malam Minggu, Tim Sapu Lubang Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar melakukan perbaikan di jalan Datuk Di Tiro, jalan Regge Rappokalling dan jalan Samping Lembaga, Kecamatan Rappocini, Sabtu (7/4/2018) malam.

Humas Dinas PU, Hamka Darwis mengatakan perbaikan jalan bukan hanya di titik itu saja tetapi juga di Jalan Pongtiku dan Jalan Langgau.

“Sebanyak 25 orang Tim Sapu Lubang diterjunkan ke lokasi tersebut,” ujar Hamka Darwis .

Perbaikan ini dilakukan setelah tim survei secara rutin melakukan patroli mencari jalan yang berlubang, disamping itu Dinas PU juga sering mendapatkan pengaduan melalui Layanan 112. (Pojok Makassar | Hasrul)

Leave Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

two × 1 =