Workshop Pemeliharaan Sarana Ipal Komunal

Makassar,- Workshop pemeliharaan sarana ipal komunal oleh KPP (kelompok pengelola dan pemanfaat) bekerjasama dengan UPT Pengelolaan Air Limbah Dinas PU Kota Makassar. Kegiatan ini diselenggarakan oleh IUWASH PLUS bekerjasama dengan UPT PAL Dinas PU Kota Makassar, yang diselenggarakan selama 2 hari, yaitu Jumat dan Sabtu tanggal 19-20 Maret 2021 bertempat di Hotel mercure Jl. AP Pettarani Makassar. Workshop ini dibagi menjadi 2 kelompok, yang masing-masing dihadiri oleh 15 KPP per hari.

Dalam workshop ini, UPT PAL yg dihadiri langsung oleh Kepala UPT PAL DPU Kota Makassar, Kerlinus Bumbungan ,ST. mendengarkan segala keluhan para peserta mengenai pengelolaan IPAL Komunal di berbagai lokasi yg mereka kelola.

WhatsApp Image 2021-03-19 at 11.09.00Untuk mendukung pencapaian layanan lumpur tinja terjadwal (LLTT), layanan LLTT untuk IPAL Komunal yg dilakukan oleh UPT PAL ke seluruh IPAL Komunal masih berlangsung hingga kini. Banyak benda yg tdk seharusnya masuk di IPAL Komunal, didapatkan saat IPAL Komunal digelontor, mengakibatkan sistem pengolahan didalam IPAL tidak berjalan dgn baik.

Ini menjadi tugas seluruh warga pengguna IPAL Komunal untuk memperhatikan dan memelihara IPALnya dengan baik. Jika ada permasalahan maka UPT PAL dan KPP akan bekerjasama  membantu kendala yg dialami dilapangan. (Editor : cika)

Leave Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

6 + 13 =